Bahrum Kader NasDem Tegaskan Konsistensi Tanpa Mahar dan Harapan Kader untuk Ciamis, Di Momentum HUT Ke-14 Partai NasDem

Bagikan Berita

Jabar, Bidikrealita.com – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai NasDem yang digelar serentak di seluruh Indonesia dan dipimpin langsung oleh Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, menjadi momentum refleksi bagi seluruh kader di berbagai tingkatan, termasuk di Kabupaten Ciamis.

Bahrum, selaku Sekretaris DPC Partai NasDem Kecamatan Cipaku sekaligus Ketua Forum DPC Partai NasDem se-Kabupaten Ciamis, menyampaikan rasa syukur dan harapannya atas perjalanan panjang Partai NasDem yang tetap konsisten membawa semangat perubahan sebagaimana tema HUT tahun ini, “Konsistensi Membawa Arus Perubahan.

Dalam keterangannya, Bahrum menegaskan bahwa komitmen Partai NasDem untuk menjalankan politik tanpa mahar telah terbukti nyata di berbagai momentum politik, baik pada Pemilu maupun Pilkada.

“Sejak awal berdirinya, NasDem konsisten menjalankan politik tanpa mahar. Saya menyaksikan sendiri bagaimana pada Pilkada Ciamis 2018, NasDem menjadi partai pertama yang memberikan rekomendasi pencalonan Bupati Ciamis secara murni tanpa mahar. Begitu pula pada Pilkada 2024, semangat itu tetap dijaga demi kemajuan Kabupaten Ciamis,” ungkapnya.

Bahrum juga menyampaikan doa dan harapannya agar Partai NasDem semakin besar dan terus berkontribusi nyata untuk masyarakat.

“Di usia Ke-14 ini, kami berdoa semoga NasDem semakin solid, semakin dipercaya masyarakat, dan ke depan dapat melahirkan kader terbaik yang duduk di posisi strategis, termasuk dalam pemerintahan daerah,” ujarnya.

Ia juga menambahkan, sebagai kader yang telah lama berjuang membesarkan partai, dirinya berharap ada keterwakilan kader NasDem yang dapat mengisi posisi Wakil Bupati Ciamis, demi menjaga kesinambungan pemerintahan dan memperkuat peran NasDem dalam membangun daerah.

“Kami percaya, kader NasDem juga memiliki kapasitas dan komitmen untuk mengisi posisi strategis, termasuk Wakil Bupati Ciamis. Semoga doa dan harapan kami dapat terwujud demi kemajuan Ciamis yang lebih baik,” tutup Bahrum.

©Disclaimer: Artikel Ini Oleh, Jurnalis (Chanel7.id) Yusef Ferry S

Redaksi


Bagikan Berita

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *