PATI | Bidik realita.com — Pemerintah Kabupaten Pati terus mendorong peningkatan layanan kesehatan. Peninjauan Bupati Sudewo di RSUD RAA Soewondo, Rabu (12/11), mengungkapkan sejumlah perubahan besar yang kini dirasakan masyarakat.
Menurut Sudewo, pelayanan di RSUD kini lebih cepat, ramah, dan efektif. Salah satu inovasi yang langsung berdampak adalah sistem pengambilan obat: pasien bisa mendapatkannya dalam satu jam atau memilih layanan antar langsung ke rumah.
Fasilitas rumah sakit juga terus ditingkatkan. Ruang tunggu kini dilengkapi AC, sedangkan ruang pendaftaran dan medical check up diperbarui agar lebih representatif.
Meski begitu, masih ditemukan fasilitas yang perlu segera diperbaiki, seperti kamar mandi gedung baru yang mengalami kebocoran. Perbaikan ini merupakan bagian dari upaya memperbaiki keluhan masyarakat terhadap layanan kesehatan yang sebelumnya dinilai kurang memadai.
Sudewo menegaskan pembenahan tidak hanya menyasar fasilitas fisik, tetapi juga kualitas SDM agar pelayanan semakin ramah dan profesional.
( Deni s )

